jenis gorden kantor beragam sesuai kebutuhan
Model Gorden Kantor Untuk Suasana Kerja Nyaman
Ada berbagai macam model gorden kantor yang bisa anda pilih sesuai dengan kebutuhan anda. Apa sajakah jenis dan model gorden kantor ?
Berikut ada beberapa contoh gorden kantor yang bisa dipergunakan untuk ruang kantor anda. Seperti vertical blind, horizontal blind, venetian blind, roller blind, roman shades, maupun wooden blind.
Vertical blind merupakan tirai yang berbentuk vertikal yang dapat mengantur cahaya yang masuk kedalam ruangan. Sedangkan horizontal blind sama seperti vertical hanya saja bentuknya horizontal.
Roller blind merupakan tirai gulung yang menggulung dari bawah ke atas. Roller blind dapat memperindah berbagai jenis model ruangan.
Untuk venetian blind atau krey berbentuk sama seperti horizontal blind hanya saja berbahan dasar slat aluminium dengan pilihan warna yang beragam. Dan yang terakhir adalah wooden blind sama juga seperti venetian hanya saja bahan yang digunakan adalah kayu.
Masing-masing model gorden jendela kantor tersebut pengoperasiannya tidak jauh berbeda dan memiliki fungsi yang sama yaitu untuk mengatur cahaya sinar matahari yang masuk ke dalam ruangan.
Anda bisa memilih model gorden untuk kantor yang sesuai dengan desain interior ruangan anda. Gorden kantor yang tepat atau yang sesuai akan membuat ruangan kantor lebih indah dan nyaman dalam suasana kerja.